Akun YouTube DPR RI Ditakedown Google Setelah Menampilkan Video Judi Online, Anggota DPR: Diretas

Akun Youtube DPR RI itu menampilkan live streaming judi online dan sejumlah video judi online. Google disebut telah membekukan akun Youtube DPR RI

Editor: Aqwamit Torik
KOMPAS.com/Nabilla Tashandra
Gedung DPR RI 

TRIBUNMADURA.COM - YouTube DPR RI @DPRRIOfficial kini ditakedown sementara.

Hal ini karena sebelumnya akun Youtube DPR RI ini sempat diretas.

Setelah diretas, akun Youtube DPR RI itu menampilkan live streaming judi online dan sejumlah video judi online.

Google disebut telah membekukan akun Youtube DPR RI tersebut.

Sembari memulihkan akun.

Baca juga: Kawanan Pelaku Pencurian Kabel Provider Diringkus Polisi, Akui Tahu Cara Potong Kabel dari YouTube

Informasi lengkap dan menarik lainnya hanya di GoogleNews TribunMadura.com

Sekjen DPR RI Indra Iskandar mengungkapkan akun YouTube DPR RI sedang dibekukan pihak Google.

"Iya sedang di-take down sementara oleh pihak Google sambil di-recovery," ungkap Indra kepada wartawan, Rabu (6/9/2023).

Indra menyebut pihak Kesetjenan masih berupaya menangani peretasan akun resmi DPR RI.

Kesetjenan DPR juga masih fokus memulihkan akun DPR RI

"Sementara ini kami fokus untuk recovery," tandasnya.

Sebelumnya, akun YouTube resmi DPR RI @DPRRIOfficial terkena hack dengan memposting live streaming judi online sejak Rabu (6/9/2023) pagi.

Berdasarkan pengamatan Tribunnews.com, akun YouTube DPR RI tersebut menampilkan live posting judi online.

Ditakedown sementara

Akun YouTube DPR RI terpantau hilang pada Rabu (6/9/2023) sekitar pukul 11.53 WIB, setelah sebelumnya diretas sehingga menampilkan live streaming judi online.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved