Berita Pamekasan
Hadapi Tahun Politik, Kasatlantas Polres Pamekasan dan Kapolsek Kena Mutasi: Menyesuaikan Diri
Prosesi serah terima jabatan tersebut dipimpin Kapolres Pamekasan, AKBP Satria Permana di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan.
Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Januar
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian
TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Sejumlah pejabat di lingkungan Polres Pamekasan, menjalani rotasi jabatan.
Prosesi serah terima jabatan tersebut dipimpin Kapolres Pamekasan, AKBP Satria Permana di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan.
Kasi Humas Polres Pamekasan, Iptu Sri Sugiarto menyampaikan, mutasi jabatan ini merupakan salah satu pembinaan karir di lingkungan Polri dalam rangka penyegaran bagi pelaksana tugas pembinaan maupun operasional.
Kata dia, menghadapi agenda nasional tahun politik dengan adanya penyegaran organisasi ini bisa meningkatkan dan menambah motivasi kerja bagi personel Polri.
"Personel yang baru bisa segera menyesuaikan diri dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing," kata Iptu Sri Sugiarto, Senin (30/10/2023).
Penuturan mantan Kapolsek Palengaan ini, jabatan yang mutasi tersebut adalah jabatan strategis di lingkungan Polres Pamekasan.
Ia meminta pejabat baru agar cepat beradaptasi baik secara internal bersama dengan anggota lainnya maupun secara eksternal kepada para tokoh agama, tokoh masyarakat dan insatansi terkait lainnya.
Baca juga: Gerbong Mutasi di Polres Pamekasan: Kasatnarkoba, Kasatreskrim hingga Kapolsek Diisi Wajah Baru
Tujuannya untuk membangun suasana yang dingin dan kondusif menjelang pelaksanaan pemilu tahun 2024 nantinya.
Para pejabat yang menjalani rotasi jabatan, di antaranya AKP Suryono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Pamekasan dipindah tugaskan menjadi Kasat Lantas Kediri, dan digantikan oleh AKP L. Rahmad Budiarto, yang sebelumnya bertugas sebagai Kapolsek Pakel Tulungagung.
Selain itu, AKP Anwar Subagyo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Waru Polres Pamekasan dipindah tugaskan menjadi Kasat Narkoba Polres Sumenep dan digantikan oleh IPTU Subroto yang sebelumnya bertugas sebagai Waka Polsek Pamekasan.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com
Pamekasan
Polres Pamekasan
AKBP Satria Permana
mutasi jabatan
Tribun Madura
berita Pamekasan terkini
Marak Siswa Keracunan seusai Makan MBG, Bupati Pamekasan Ikut Awasi: Saya Melihat Sendiri |
![]() |
---|
Kasat Binmas Polres Pamekasan Mendadak Datangi Klub Volly, Warning Bahaya Narkoba dan Judi Online |
![]() |
---|
Puluhan Penerima PKH di Pamekasan Ngaplo, Dihapus karena Terlibat Judi Online hingga Berstatus ASN |
![]() |
---|
Ketua Paguyuban Agen BRILink Pamekasan Meninggal, BPJS Ketenagakerjaan Beri Santunan Rp 194 Juta |
![]() |
---|
Berita Duka, Ketua Paguyuban Agen BRILink Pamekasan Meninggal saat Hendak Setor Uang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.