Berita Entertainment
Dulu Partner di Dunia Hiburan, Artis Curhat Mimpi Didatangi Mendiang Teman, Tunjuk ke Arah Jantung
Mantan member ASTRO, Rocky, bercerita pernah bermimpi mendiang Moonbin menunjuk jantungnya.
Penulis: Olga Mardianita Afifa | Editor: Mardianita Olga
"Kami tidak serta merta saling memberikan nasihat tentang hal-hal yang sangat serius. Kami bicara saja tentang kehidupan sehari-hari," ungkap Rocky yang dikutip dari Soompi via Grid.id, Senin (27/11/2023).
Meski sudah tidak bersama dengan ASTRO, rupanya kedekatan Rocky dengan para member masih terus berjalan.
Baca juga: Artis Kehilangan Masa Kecil Imbas Ngartis sejak Batita, Teman Menjauh saat Melejit, ‘Hasil Obsesi’
Pada kesempatan tersebut pun, Rocky memikirkan kemungkinan apa yang akan dikatakan Moonbin setelah mendengarkan album solonya.
"Dia pernah mengunjungiku dalam mimpiku sebelumnya. Tapi menurutku dia hanya akan mengangguk."
"Kami tumbuh bersama, dan saat itu, kami melakukan semua pertengkaran yang perlu kami lawan, dan bahkan jika kami belum tentu terbuka, waktu akan menyelesaikan segalanya bagi kita. Daripada mengatakan sesuatu yang mewah, hyung hanya akan tersenyum dan mengangguk," ungkap Rocky.
Rocky melanjutkan bahwa Moonbin menunjukkan sebuah gestur.
Dalam mimpinya, Moonbin hanya menunjuk ke arah jantungnya.
Mendapati mimpi itu, Rocky yakin bahwa meski sudah tidak bersama, Moonbin akan terus mendukung setiap langkahnya.
"Dia ada di sini bersamaku," lanjut Rocky.
Untuk diketahui sebelumnya, kematian Moonbin ASTRO sempat mengejutkan dunia hiburan K-pop.
Terlebih fans Indonesia, yang dijadwalkan akan bertemu Moonbin di fanmeeting di Jakarta.
Moonbin ASTRO ditemukan telah meninggal dunia di rumahnya pada Rabu (19/4/2023).
Dilansir dari Soompi pada Rabu (19/4/2023), Moonbin ASTRO meninggal dunia di usia 25 tahun.
Adapun informasi lengkapnya mengatakan bahwa kantor Polisi Gangnam Seoul telah melaporkan bahwa pada 19 April sekitar pukul 8:10 malam KST, Moonbin ditemukan tewas di kediamannya di distrik Gangnam Seoul oleh manajernya, yang segera memanggil polisi.
Fantagio Entertainment selaku agensi pun telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait kabar kematian Moonbin ASTRO.
| Reaksi Lisa Mariana seusai Datang ke Bareskrim dan Jalani Pemeriksaan: Bapak-bapak Baik Banget |
|
|---|
| Terjawab Misteri Raisa Gugat Cerai Hamish Daud, November 2025 Jadi Momen Penentuan? |
|
|---|
| Kalimat Terakhir yang Diucapkan Ammar Zoni Sebelum Dikirim ke Nusakambangan: Cari Aku Ya |
|
|---|
| Nasib Mantan Artis Era 90-an, Dulu Terkenal, Kini Rumah Tangga di Ujung Tanduk |
|
|---|
| Hasil Akhir Mediasi Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Kuasa Hukum Lisa: Tetap Berjalan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/artis-mimpi-didatangi-mendiang-teman-tunjuk-ke-arah-jantung.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.