Berita Entertainment

Sosok Lettu Fardhana, Perwira TNI Lamaran dengan Ayu Ting Ting, Pernah Sekolah Militer di Jepang

Artis cantik Ayu Ting Ting dikabarkan telah bertunangan dengan perwira TNI. Inilah sosok Lettu Fardhana.

Editor: Mardianita Olga
Instagram.com
Ayu Ting Ting dikabarkan telah melakukan lamaran dengan seorang perwira TNI bernama Lettu Fardhana. Seperti apa sosoknya? 

TRIBUNMADURA.COM - Artis cantik Ayu Ting Ting lamaran dengan Lettu Fardhana

Kabar tersebut mencuat berawal dari foto undangannya tersebar di media sosial.

Tak hanya itu, foto sang biduan dengan calon suaminya itu ikut-ikutan mencuat.

Lantas, seperti apa sosok Lettu Fardhana?

Apakah keduanya memang akan melangsungkan pernikahan?

Baca juga: 25 Tahun ‘Tak Bahagia’, Artis Cantik Pilih Jadi Petugas Kebersihan, Telepon Manajer Tak Mau Ngartis

Informasi berita menarik lainnya di Google News TribunMadura.com

Kabar tunangan pedangdut Ayu Ting Ting dengan anggota TNI yang diduga dilakukan secara diam-diam tengah menyita perhatian publik.

Dikabarkan, pria tersebut merupakan anggota TNI berpangkat Letnan satu atau lettu yang bernama Muhammad Faradana.

Disinggung soal kabar bahagia tersebut, pemilik nama asli Ayu Rosmalina ini enggan berbicara telalu banyak.

Dikutip dalam YouTube Cumicumi, Kamis (8/2/2024), pelantun lagu Alamat Palsu itu hanya meminta doa terbaiknya.

"Bismillah aja ya mba, bismillah aja pokoknya," ujar Ayu Ting Ting.

Tak mau terlalu mengumbar soal hubungannya, ibu satu anak itu hanya berterimaksih kepada pihak yang telah mendoakan kebaikan untuknya.

"Terimakasih temen-temen udah mendoakan saya, trimakasih banyak," tandasnya.

Lebih lanjut, Ayu Ting Ting pun memilih bungkam saat ditanya soal rencana pernikahannya dengan Faradana.

Ia hanya melempar senyum dan terburu-buru meninggalkan awak media.

Umi Kalsum benarkan Ayu Ting Ting sudah dilamar
Umi Kalsum benarkan Ayu Ting Ting sudah dilamar (Instagram @mom_ayting92_)

Baca juga: Disindir Belum Punya Anak, Artis Cantik Santai Unggah Video Parodi di Medsos, ‘Lah Kamu Kenapa?’

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved