Pemungutan Suara Ulang Pilkada Bangkalan
Respons Tegas Kubu Lukman-Fauzan Ihwal Rekomendasi Hitung dan Coblosan Ulang Pilkada Bangkalan 2024
Bawaslu Bangkalan merekomendasikan KPU setempat melaksanakan pemungutan suara ulang (PSU) atau coblosan ulang di tiga TPS serta hitung ulang (HU)
Penulis: Ahmad Faisol | Editor: Taufiq Rochman
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Ahmad Faisol
TRIBUNMADURA.COM, BANGKALAN – Bawaslu Bangkalan merekomendasikan KPU setempat melaksanakan pemungutan suara ulang (PSU) atau coblosan ulang di tiga TPS serta hitung ulang (HU) di dua TPS.
Sebagaimana ditegaskan Ketua Bawaslu Bangkalan, Ahmad Mustain Saleh di hadapan sejumlah jurnalis pada Kamis (28/11/2024).
Menanggapi rekomendasi bawaslu, kubu paslon nomor urut 01 Lukman-Fauzan melalui Juru Bicara dan Humas, Muhyi mengungkapkan, pihaknya sangat menghargai dan mendukung proses HU dan PSU sebagaimana yang telah menjadi rekomendasi pihak Bawaslu Kabupaten Bangkalan.
“Kami memahami bahwa dalam setiap pelaksanaan pemilu termasuk pilkada, pasti ada tantangan dan situasi yang memerlukan klasifikasi lebih lanjut."
"Bagi kami terpenting adalah memastikan bahwa setiap suara rakyat harus dihitung dengan adil dan tepat,” ungkap Muhyi kepada Tribun Madura.
Ia menegaskan, pihaknya percaya bahwa KPU dan pihak-pihak berwenang lainnya akan melakukan proses HU dan PSU secara objektif dan transparan.
Sebagai upaya memastikan bahwa hasil akhir mencerminkan suara rakyat yang sesungguhnya.
“Kami sangat mendukung sepenuhnya transparansi dalam proses HU dan PSU."
"Karena itu merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa, tidak ada kecurangan atau kesalahan dalam proses penghitungan surat suara yang dapat merugikan dan mengurangi kualitas demokrasi kita,” tegas Muhyi.
Seperti diketahui, rekomendasi PSU dari Bawaslu Bangkalan di TPS 3 Desa Tlagah, Kecamatan Galis dengan laporan semua surat suara sudah tercoblos sebelum tahapan pemungutan suara dimulai. Selanjutnya, PSU di TPS 7 Desa Banjar, Kecamatan Galis didasarkan karena dugaan intimidasi dari tokoh setempat kepada pemilih pasangan calon tertentu.
Sementara PSU ketiga yakni di TPS 6 Kelurahan Kemayoran, Kota Bangkalan setelah terekam video seorang petugas TPS memasukkan berulang kali memasukkan surat suara yang sudah tercoblos ke kotak suara.
“Saya ingin sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat Bangkalan yang telah berpartisipasi di Pilkada Bangkalan yang penuh dinamika."
"Alhamdulillah telah berjalan kondusif, dan tentunya setiap suara dari rakyat Bangkalan sangat berarti untuk menentukan masa depan Bangkalan di masa mendatang,” pungkas Muhyi.
Ikuti berita seputar Pilkada Bangkalan 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.