Berita Terkini Bangkalan

Guru SD Korban Begal Terharu Motor Kembali: Jangan Takut Mengajar Siswa di Kecamatan Geger Bangkalan

Dukungan moral kepada korban begal motor, MH (34), guru kelas V SDN Lerpak 2, Kecamatan Geger tergambar dalam momen pinjam pakai barang bukti motor

Penulis: Ahmad Faisol | Editor: Taufiq Rochman
TribunMadura.com/Ahmad Faisol
KORBAN BEGAL - Kapolres Bangkalan, AKBP Hendro Sukmono meminta korban begal motor, MH (34), guru SDN Lerpak 2 Kecamatan Geger memeriksa sepeda motor miliknya sebelum dibawa pulang dalam pinjam pakai barang bukti perkara perampasan pada kesempatan Konferensi Pers di Polres Bangkalan, Kamis (1/5/2025) 

Ia menegaskan, sudah menjadi tugas pihak kepolisian untuk memastikan bahwasanya Bangkalan aman, Bangkalan bersih dari curanmor.

Karena itu, pihaknya akan terus melaksanakan tugas dengan optimal dengan harapan mampu membasmi tindak pidana curanmor di Kabupaten Bangkalan.

“Kebetulan juga besok adalah Hari Pendidikan Nasional, sehingga apa yang disampaikan Pak Yakub (Kadisdik Bangkalan), ini sebagai hadiah dan kado untuk beliaunya (korban), untuk ibu-ibu guru dan tetntu bagi kami yang juga merasa senang bisa menemukan kembali motor korban,” pungkas Hendro.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved