Berita Bondowoso
Resahnya Warga Bondowoso Ada Hantu Ganggu Anak Ngaji, Damkar Gercep Respon Tanya Lokasi
Damkar Bondowoso mendapat pengaduan dari warga soal hantu yang mengganggu anak-anak mengaji.
TRIBUNMADURA.COM - Petugas pemadam kebakaran (damkar) kerap menjadi sorotan publik berkat kesigapan menanggapi aduan masyarakat.
Tak terkecuali pengaduan tentang hantu yang mengganggu anak-anak mengaji.
Dan lagi, momen tersebut kemudian viral di media sosial.
Damkar Bondowoso, Jawa Timur yang mengalami peristiwa tersebut.
Laporan itu diterima Damkar Bondowoso lewat sambungan telepon pada Senin (21/7/2025) malam.
Menurut Kasi Damkar Satpol PP Bondowoso, Martanto, warga meminta petugas mengusir hantu.
Makhluk gaib itu kerap mengganggu orang-orang melintas serta menakuti anak-anak yang pulang mengaji.
Walau nyeleneh, Damkar segera merespon menanyakan lokasi pelapor.
"Sudah kita respons, tinggal nunggu lokasi," kata Martanto, Selasa (22/7/2025), dilansir Tribun Madura dari Kompas.com.
Martanto melanjutkan, pihaknya tetap menanggapi aduan masyarakat seberapa aneh atau mengejutkan hal itu.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Google News TribunMadura.com
Baca juga: Petugas Damkar Niat Padamkan Api Malah Kena Timpuk Sambal, Mata Langsung Merah dan Bengkak
Setidaknya damkar datang ke lokasi bertemu dan berkomunikasi dengan pelapor. Pasalnya, mereka pasti membutuhkan bantuan.
"Jawaban kami, ya kami tampung dan dikoordinasikan dengan yang mungkin bisa. Karena ini berhadapan dengan makhluk gaib," kata Martanto sambil tertawa.
Selain makhluk gaib, pihak Damkar Bondowoso juga mendapatkan laporan mahasiswa yang membutuhkan bantuan menyelesaikan tugas karya ilmiah.
Martanto dan tim tak pernah menilai laporan ini iseng. Karena, ternyata saat para pelapor didatangi mereka mengalami titik buntu dan membutuhkan teman ngobrol.
Baca juga: Evakuasi Ular Berbisa, Petugas Damkar Bondowoso Tergigit hingga Dilarikan ke Rumah Sakit
"Dengan adanya tambahan wawasan, dan mereka merasa bisa jadi punya tambahan masukan," katanya menirukan para pelapor ke Damkar Bondowoso.
Dan Senin (21/7/2025) malam, kata Martanto, pihaknya juga mengevakuasi seekor musang yang masuk ke dalam rumah Imam Subandi, warga Kelurahan Dabasah, Kecamatan Bondowoso.
Meski dilapori pukul 23.10 WIB, tim Damkar tetap datang dan membantu proses evakuasi. "Kalau yang musang ini, pemilik mendengar suara barang jatuh. Setelah dicek ternyata musang," ungkapnya.
Dalam sepekan damkar bisa menerima belasan aduan, mulai kebakaran hingga permohonan bantuan mengusir hantu. "Yang penting doakan kami sehat," pungkasnya.
Sementara di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, seorang bocah iseng memasukkan jari ke sparepart motor.
Orang tua yang syok langsung membawanya ke kantor Damkar Bangkalan.
Jari tangannya bengkak, karena benda berbentuk cincin itu tak bisa dilepaskan dari jarinya.
Atas itulah orang tua F meminta bantuan damkar.
Kasi Damkar Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bangkalan, Ortis Iskandar, menjelaskan bahwa Fardan diantar ibunya untuk meminta bantuan dalam melepaskan cincin yang terpasang di jarinya.
Baca juga: Ular Piton 3 Meter Bikin Geger Pegawai Kelurahan di Pamekasan, Anggota Damkar Digigit saat Evakuasi
"Jadi anak tersebut diantar oleh ibunya ke sini sudah dalam kondisi jarinya bengkak," ujarnya pada Selasa (22/7/2025) seperti dikutip dari Kompas.com.
Petugas Damkar segera melakukan upaya melepaskan cincin tersebut.
Proses pelepasan memakan waktu hingga 45 menit, dikarenakan cincin yang terbuat dari bahan baja itu cukup tebal.
"Itu bukan cincin asli tapi sparepart motor berbentuk cincin yang terbuat dari bahan baja. Jadi butuh waktu untuk melepas itu karena tebal," imbuh Ortis.
Berdasarkan keterangan orang tua Fardan kepada petugas, kejadian ini bermula saat Fardan bermain di halaman rumah.
Ia menemukan sparepart motor dan iseng memasangnya di jari.
"Namanya anak-anak ya, jadi iseng saja asal pakai," ungkap Ortis.
Setelah memasang cincin tersebut, Fardan tidak dapat melepaskannya.
Ia meminta bantuan ibunya, namun usaha itu pun gagal dan jari Fardan semakin bengkak.
"Karena memang tulang jarinya besar jadi tidak bisa keluar, lalu bengkak karena dicoba terus tetap tidak bisa lepas."
"Makanya setelah dicoba sendiri tidak bisa, dibawa ke sini. Alhamdulillah sudah bisa lepas," pungkasnya.
Dengan bantuan petugas, cincin tersebut akhirnya berhasil dilepaskan, dan Fardan dapat kembali bermain dengan aman.
-----
Berita viral dan berita seleb lainnya.
Petugas pemadam kebakaran
Bondowoso
Damkar Bondowoso
hantu ganggu anak ngaji
Berita Bondowoso
TribunMadura.com
Tribun Madura
| Demo Mahasiswa di Polres Bondowoso Berakhir dengan Tahlil untuk Driver Ojol Affan Kurniawan |
|
|---|
| Ngerinya Detik-detik Fortuner Tabrak Pagar Rumah Warga, Diduga karena Sopir Lalai |
|
|---|
| Bocah SD Bondowoso Nangis Jarinya Kesakitan, Ternyata Bengkak, Petugas Damkar Sat Set Tangani |
|
|---|
| Merokok di Lingkungan RSUD dr Koesnadi, 6 Warga Bondowoso Diciduk Satpol PP |
|
|---|
| 19 Tahun Mengabdi, Gaji Agus Petugas Sekolah Hanya Rp250 Ribu Per Bulan, Nyambi Jadi Pemulung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/petugas-pemadam-kebakaran-Bondowoso-menerima-laporan-hantu-ganggu-anak-ngaji.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.