Berita Ngawi
Mobil Daihatsu Ayla Tabrak Pohon hingga Masuk ke Sawah di Ngawi, Pengemudi Diduga Mabuk Berat
Kecelakaan itu diduga diakibatkan karena pengemudi tengah berkendara dalam keadaan mabuk setelah pesta miras.
Penulis: Doni Prasetyo | Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA.COM, NGAWI - Sebuah mobil Daihatsu Ayla warna merah menabrak pohon dan masuk ke sawah di Desa Tungkulrejo, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi, Minggu (3/5/2020) malam.
Sebelum menabrak pohon dan masuk ke sawah, mobil Daihatsu Ayla yang dikendarai gadis bernama Vuja Ayu Sri Utami (25) itu melaju kencang dari arah utara menuju selatan.
Diduga kuat, kecelakaan itu diakibatkan karena pengemudi tengah berkendara dalam keadaan mabuk setelah pesta miras.
• Istri Siri Positif Covid-19 Kabur dari Rumah Sakit, Malah Tinggal di Rumah Suami selama Sepekan
• Wali Kota Risma Keluarkan Surat Edaran, Minta Warga Surabaya Lebih Waspada Cegah Kriminalitas
• Dampak Wabah Virus Corona, Harga Telur Ayam Peternak di Tuban Turun Jadi Rp 15 Ribu Per Kilogram
"Saat ditolong warga disini, bau minuman keras tercium kuat dari mulutnya," kata Sanjaya, warga yang menolong korban saat kejadian.
Menurut Sanjaya, sesampainya di tempat kejadian, mobil Daihatsu Ayla itu terlihat oleng.
Mobil itu kemudian menabrak pohon sebelum akhirnya masuk ke sawah.
"Mobil merah berplat nomor polisi AE-1371-JB melaju sangat kencang," ucap dia.
"Sesampainya ditempat kejadian, mobil seperti tidak bisa dikuasai setirnya sehingga menabrak pohon dan nyungsep ke sawah," jelasnya.
Dalam kecelakaan itu, pengemudi hanya mengalami luka ringan.
"Yang jelas wanita pengemudi mobil itu mabuk, sehingga tidak bisa menguasai kendaraannya hingga nyungsep ke sawah," kata dia.
"Setelah berhasil dievakuasi warga kemudian dibawa ke Puskesmas Padas, Ngawi untuk diberikan pertolongan," jelas Sanjaya.
• Bukannya Ibadah saat Puasa Ramadan, 2 Pemuda di Kediri Ini Malah Gelar Pesta Miras, Lihat Endingnya
Remaja Tusuk Saudara Sendiri di Rumah Makan saat Mabuk Berat di Ngawi, Diduga Ada Dendam Pribadi |
![]() |
---|
Ponsel Berisi Foto Mesra Istri Dicium Pria Lain Sambut Suami yang Baru Keluar Penjara, ini Akhirnya |
![]() |
---|
Suami Baru Keluar Bui, Pergoki Istri Simpan Foto Dicium Pria Lain, Suami Kalap Hingga Lakukan ini |
![]() |
---|
Foto Mesra Istri Dicium Pria Lain Bikin Pria ini Kalap, Baru Keluar Penjara Kini Nasibnya Apes |
![]() |
---|
Kasun 50 Tahun tak Kuat Menahan Nafsu Setubuhi Gadis 15 Tahun, Imingi-iming Dinikahi Diberi Pajero |
![]() |
---|