Berita Entertainment
Sebelum Kedok Dibongkar, Ternyata Nissa Sabyan Sempat Diminta Stop Jadi Pelakor oleh Istri Sah Ayus
Kabar perselingkuhan musisi Nissa Sabyan dengan rekan sesama grupnya, Ayus Sabyan menjadi sangat ramai diperbincangan masyarakat Indonesia.
Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM - Kabar perselingkuhan musisi Nissa Sabyan dengan rekan sesama grupnya, Ayus Sabyan menjadi sangat ramai diperbincangan masyarakat Indonesia beberapa hari belakangan ini.
Banyak masyarakat yang tak menduga dan masih tak percaya dengan kabar perselingkuhan Nissa dan Ayus Sabyan tersebut.
Dugaan perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan pertama kali dibongkar adik Ririe Fairus, istri dari keyboardist Sabyan, di media sosial.
Dikabarkan bahwa hubungan terlarang yang dijalin Ayus dan Nissa diketahui oleh Ririe alias Eri pada Juli 2019 lalu.
Adik kandung Ayus bahkan mengatakan jika kakak iparnya menemukan bukti perselingkuhan sang musisi di ponselnya.
Adik Ayus, Fadhila Nova juga sempat meminta maaf setelah membongkar perselingkuhan Nissa Sabyan.
Baca juga: Puluhan Ekor Ikan Paus Mati Terdampar di Pesisir Perairan Bangkalan, Kyai Muchlis: Kali Ini Aneh
Baca juga: Gabungan 23 LSM di Kabupaten Pamekasan Gelar Tasyakuran, Sembari Santuni Puluhan Anak Yatim Piatu
Baca juga: Susah Tidur? Segera Amalkan Doa yang Dianjurkan oleh Rasulullah SAW saat Insomnia Berikut Ini
Baca juga: Biodata Timo Tjahjanto, Sineas Tanah Air yang Ditunjuk Jadi Sutradara Train to Busan Versi Hollywood
Ayus memberi respon terkait tindakan sang adik yang mengumbar perselingkuhan sang kakak dengan Nissa Sabyan.
Hal itu terungkap dalam sebuah capture percakapan Nova dengan Ayus.
Namun tak berselang lama, postingan tersebut sudah tak ada lagi.
Meski begitu sebuah aku gosip sempat mengabadikannya.
"Assalamualaikum a, Nova minta maaf atas klarifikasi Nova kemaren di, Nova bener-bener bingung harus gimana. Kasian juga kak Eri jadi banyak dihujat," kata Nova.
"Sebelum lu minta maaf gw udah maafin," jawab Ayus.
"tapi ini jadi banyak media yang nyerbu Nova, Nova takut," balas Nova.
Ayus berjanji akan segera menyelesaikan persoalan ini.