Berita Entertainment

Sebelum Kedok Dibongkar, Ternyata Nissa Sabyan Sempat Diminta Stop Jadi Pelakor oleh Istri Sah Ayus

Kabar perselingkuhan musisi Nissa Sabyan dengan rekan sesama grupnya, Ayus Sabyan menjadi sangat ramai diperbincangan masyarakat Indonesia.

Editor: Elma Gloria Stevani
Instagram.com/@nissa_Sabyan @ririe_fairus
Adik Ayus, Fadhila Nova ternyata sempat meminta maaf setelah membongkar perselingkuhan Nissa Sabyan. 

Editor: Elma Gloria Stevani

TRIBUNMADURA.COM - Kabar perselingkuhan musisi Nissa Sabyan dengan rekan sesama grupnya, Ayus Sabyan menjadi sangat ramai diperbincangan masyarakat Indonesia beberapa hari belakangan ini.

Banyak masyarakat yang tak menduga dan masih tak percaya dengan kabar perselingkuhan Nissa dan Ayus Sabyan tersebut.

Dugaan perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan pertama kali dibongkar adik Ririe Fairus, istri dari keyboardist Sabyan, di media sosial.

Dikabarkan bahwa hubungan terlarang yang dijalin Ayus dan Nissa diketahui oleh Ririe alias Eri pada Juli 2019 lalu.

Adik kandung Ayus bahkan mengatakan jika kakak iparnya menemukan bukti perselingkuhan sang musisi di ponselnya.

Adik Ayus, Fadhila Nova juga sempat meminta maaf setelah membongkar perselingkuhan Nissa Sabyan.

Baca juga: Puluhan Ekor Ikan Paus Mati Terdampar di Pesisir Perairan Bangkalan, Kyai Muchlis: Kali Ini Aneh

Baca juga: Gabungan 23 LSM di Kabupaten Pamekasan Gelar Tasyakuran, Sembari Santuni Puluhan Anak Yatim Piatu

Baca juga: Susah Tidur? Segera Amalkan Doa yang Dianjurkan oleh Rasulullah SAW saat Insomnia Berikut Ini

Baca juga: Biodata Timo Tjahjanto, Sineas Tanah Air yang Ditunjuk Jadi Sutradara Train to Busan Versi Hollywood

Ayus memberi respon terkait tindakan sang adik yang mengumbar perselingkuhan sang kakak dengan Nissa Sabyan.

Hal itu terungkap dalam sebuah capture percakapan Nova dengan Ayus.

Namun tak berselang lama, postingan tersebut sudah tak ada lagi.

Meski begitu sebuah aku gosip sempat mengabadikannya.

Berikut ini percakapan Nova dengan Ayus setelah perselingkuhan dengan Nissa Sabyan dibongkar.

"Assalamualaikum a, Nova minta maaf atas klarifikasi Nova kemaren di, Nova bener-bener bingung harus gimana. Kasian juga kak Eri jadi banyak dihujat," kata Nova.

"Sebelum lu minta maaf gw udah maafin," jawab Ayus.

"tapi ini jadi banyak media yang nyerbu Nova, Nova takut," balas Nova.

Ayus berjanji akan segera menyelesaikan persoalan ini.

"Insallah akan diselesaikan," kata Ayus.

"Segera ya A, biar gak larut," timpal Nova.

Ayus meminta agar Nova menjaga sang ibu.

"Fokus lo sekarang tenangin mamy tenangin mama bapak, udah itu ada dulu," kata Ayus.

"Nova rasa mami jauh lebih tenang," kata Nova.

"Wah Alhamdulillah," kata Ayus.

"Malah kayanya lebih lapang hati mami dibanding Nova," kata Nova.

"Aa sayang Nova," kata Ayus.

"Nova juga sayang aa, tapi Nova juga benci aa," kata Nova.

Nova juga menuliskan keterangan akan selalu menyayangi Ayus.

"Dan sampai kapanpun Nova akan selalu sayang aa".

Selain itu Nova juga menuliskan agar kerabat, keluarga untuk tidak memberikan nomor telepon pada siapapun yang bertanya.

Sebelumnya, Nova mengungkap Ayus selingkuh dengan Nissa Sabyan.

Padahal Ayus sendiri sudah memiliki istri, Ririe Fairus.

Bahkan mereka juga telah memilih anak.

"Dengan berat hati saya mengatakan, bahwa memang benar abang saya berselingkuh dengan Nissa Sabyan," kata Fadhila Nova seperti dikutip TribunnewsBogor.com video Cumicumi, Jumat (19/2/2021).

Mendengar isu perselingkuhan tersebut, sontak Ririe Fairuz selaku istri sah, keluarganya dan keluarga Ayus sangat syok.

Bahkan ibunda Ayus disebutkan sempat dilarikan ke rumah sakit, saat dengar kabar perselingkuhan Ayus dan Nissa Sabyan

"Kak Erie saat ini sangat syok, karena tidak menyangka akan terjadi seperti ini, jadi pembicaraan banyak orang.

Intinya semua keluarga kondisinya masih syok. Mama saya juga sekarang kondisinya menurun," ungkap adik Ayus.

Disebutkan sang adik, Ayus dan Nissa Sabyan ini diduga menjalin cinta terlarang sejak tahun 2018.

"Kami tidak tahu ya mereka berhubungannya sejak kapan. Tapi ketahuannya itu sudah hampir dua tahun yang lalu," ungkas adik Ayus.

Terbongkarnya perselingkuhan itu, saat Ririe tak sengaja melihat isi chat mesra antara Ayus dan Nissa Sabyan.

Baca juga: Mulai Pekan Depan, Semua Pemain Madura United Dikumpulkan dan akan Lakukan Pemusatan Latihan di Batu

Baca juga: Asyik Mandi Bersama Temannya, Bocah 3 Tahun Tenggelam, Ditemukan Mengambang di Selokan Aliran Sungai

Baca juga: 45 Paus Terdampar di Bibir Pantai Pangpajung Bangkalan, Khofifah Lepas 3 Paus yang Masih Hidup

Baca juga: Piala Menpora 2021, Presiden Madura United Beri Usulan Tak Ada Klub Tuan Rumah Bermain di Kota Asal

Heboh Nissa Sabyan Dituding Jadi Pelakor, Curhat Pilu Istri Sah Tuai Sorotan
Heboh Nissa Sabyan Dituding Jadi Pelakor, Curhat Pilu Istri Sah Tuai Sorotan (Instagram @nissa_sabyan)

"Mungkin firasat dari seorang istri, sampai akhirnya istri ingin membuka handphone abang saya. Disitu ada chat mereka berdua yang belum dihapus," papar Fadhila Nova.

Selama 2 tahun itu, istri sah sampai 4 kali pergoki Ayus dan Nissa Sabyan selingkuh, mereka pun sempat minta maaf.

Permintaan maaf dari Ayus dan Nissa Sabyan sudah dimaafkan oleh Ririe selaku istri sah.

"Pas pertama kali mereka ketahuan selingkuh, Kak Erie sebagai istri sudah memaafkan suaminya. Bahkan sudah memaafkan Nissa juga," ungkap adik Ayus.

Namun rupanya Ayus dan Nissa Sabyan masih berkali-kali kepergok selingkuh.

Berulang kali coba memaafkan, Ririe pun akhirnya menggugat cerai Ayus karena tak tahan.

"Sudah dimaafkan tapi ternyata ini terjadi lagi. Terjadi lagi ketiga dan keempat kali sehingga kak Eri memutuskan untuk berpisah saja," papar adik ipar Ririe.

Apalagi setelah istri sah mendengar pengakuan dari Ayus dan Sabyan yang mengaku saling mencintai.

"Mereka berdua minta maaf dan mengakui bahwa mereka memang sudah menjalin hubungan ini sudah lama.

Abang juga tidak mengerti tiba-tiba cinta itu datang," kata Fadhila Nova.

"Abang saya dan Nissa memang pernah mengaku saling mencintai," tambahnya.

Sang adik pun merasa heran dengan sikap Nissa Sabyan yang masih kukuh tak ingin melepaskan Ayus.

"Mungkin rasa cinta yang terlalu besar ya, jadi sulit untuk melepaskannya," kata Fadhila.

Karena tak kapok masih kepergok selingkuh, Ririe pun menemui langsung keluarga Nissa Sabyan.

"Untuk kak Erie dan abang saya sudah menemui keluarga Nissa," ujar adik Ayus.

Tak hanya itu, adik Ayus pun sempat bicara baik-baik dengan Nissa Sabyan.

Saat bertemu, adik Ayus sampai menangis mohon-mohon agar Nissa Sabyan melepaskan Ayus, selingkuhannya.

"Sebelumnya saya juga sudah ketemu sama Nissa, bicara baik-baik, tapi mereka masih melanjutkan hubungan," papar adik Ayus.

"Saya juga sudah menemui Nissa saat itu agar Nissa melepaskan abang saya. Tolong lepaskan Ayus," ujar adik Ayus sambil menangis.

Selain memohon kepada Nissa Sabyan, sang adik pun memohon-mohon kepada Ayus.

Sang adik ingin jika kakaknya, Ayus kembali lagi bersama istri sah, Ririe.

"Kakak, kita keluarga. Kita pengen Aa yang dulu. Kembali bersama kak Erie," pungkas adik Ayus.

Baca juga: Hubungan Terlarang Sempat Ketahuan dan Minta Maaf ke Ririe, Nissa Sabyan dan Ayus Selingkuh Lagi

Baca juga: Arti Mimpi Gigi Copot Menurut Primbon Jawa, Benarkah Ada Keluarga yang Meninggal Dalam Waktu Dekat?

Baca juga: Trek-Trekan Marak Terjadi, Polisi Sampang Kucing-kucingan dengan Para Pelaku, 21 Kendaraan Diamankan

Baca juga: Ramalan Shio Sepanjang Sabtu 20 Februari 2021: Kerbau Beruntung, Bagaimana dengan Macan dan Kelinci?

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved