Virus Corona di Gresik
Warga Gresik Menolak Jenazah Pasien Isoman Covid-19 Dimandikan di Rumah Duka, Ternyata Ini Alasannya
Ramai-ramai warga di Gresik menolak jenazah pasien isoman Covid-19 dimandikan di rumah duka. Berujung dilaporkan ke Posko Satgas Covid-19 di Kebomas.
Penulis: Willy Abraham | Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM, GRESIK - Jenazah Monica B Rini Irawati (49), warga Jalan Tanjung Wira Desa Yosowilangun Kecamatan Manyar Gresik, meninggal dunia di rumah saat isolasi mandiri, Selasa (10/8/2021).
Warga sempat menolak jenazah dimandikan di rumah duka. Akhirnya dibawa ke rumah sakit dan selanjutnya dimakamkan di kampung halaman.
Kapolsek Manyar AKP Bima Sakti Pria Laksana, mewakili Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, mengatakan, warga meninggal dunia di rumahnya serta tinggal bersama keluarganya.
Kemudian, oleh keluarga dan jemaat, jenazah akan dimandikan di rumahnya, namun warga menolak.
Alasannya, warga kawatir terpapar Covid-19, sebab jenazah tersebut meninggal dunia saat dalam kondisi isolasi mandiri (Isoman).
Akhirnya, dilaporkan ke Posko Satgas Covid-19 di Kecamatan Kebomas.
Selanjutnya, jenazah dibawa ke rumah sakit RS Semen Gresik dan disepakati oleh keluarga jenazah, bahwa akan dimakamkan di Klaten, Jawa Tengah.
"Sempat terjadi penolakan warga seķitar, karena oleh pihak keluarga korban meninggal yang akan dimandikan di rumah.
Warga menduga, jenazah itu terpapar Covid- 19, dimana warga takut jika sampai terpapar dampak dari memandikan tersebut," imbuhnya.
Akhirnya, prosesi di rumah sakit Semen Gresik berjalan lancar dan aman. "Selama proses di rumah sakit berjalan dengan lancar, aman dan terkendali," katanya.
Simak artikel lain terkait isolasi mandiri
Simak artikel lain terkait Virus Corona
Simak artikel lain terkait Pasien Covid-19
FOLLOW JUGA:
pasien isoman Covid-19
Kabupaten Gresik
Berita Gresik terkini
warga di Gresik menolak jenazah pasien isoman
Tribun Madura
TribunMadura.com
menolak jenazah dimandikan di rumah duka
Ditemukan Klaster Bangkalan di Kecamatan Cerme, Terjadi Kenaikan Kasus Covid-19 di Kabupaten Gresik |
![]() |
---|
Terjaring Swab Test Acak, Tiga Penumpang Kapal Tujuan Bawean Gresik Terkonfirmasi Positif Covid-19 |
![]() |
---|
Dua Tenaga Kesehatan Positif Covid-19 Setelah Menerima Tamu dari Bangkalan, Puskesmas Cerme Tutup |
![]() |
---|
Tak Ada Lagi Corat-coret dan Konvoi, Kelulusan Siswa SMK Jadi Perhatian Satgas Covid-19 Gresik |
![]() |
---|
Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan, Kapolsek Sidayu Pantau Wisata Kapal Pesiar Randuboto Gresik |
![]() |
---|