Baru Terungkap, Copet yang Beraksi di Sirkuit Mandalika Ternyata Jaringan Internasional, Terencana?

Dengan terbongkarnya jaringan pencopet internasional itu, Polda NTB akan meningkatkan pengamanan dan sosiasialisasi.

Editor: Aqwamit Torik
Kolase TribunMadura.com (Sumber: Polda NTB dan TribunMadura.com/Taufiqurrahman)
Para tersangka komplotan copet yang beraksi di Sirkuit Mandalika menunduk di markas Polda NTB, dalam keterangan pers, Selasa (23/11/2021). 

TRIBUNMADURA.COM - Pencopetan di Sirkuit Mandalika yang dilakukan oleh satu keluarga asal Jakarta berhasil diamankan polisi.

Polda NTB mengungkap identitas mereka.

Ternyata, mereka merupakan pencopet jaringan internasional.

Bahkan, aksi mereka juga cukup matang direncanakan.

Simak sepak terjangnya.

Adapun identitas pelaku berinisial DC (45) laki-laki, DA (24) perempuan, LO (41) perempuan.

Baca juga: Nasib Suami Pembunuh Istri Berakhir Nahas di Dekat Rel Kereta Api, Begini Kondisinya

Mereka merupakan satu keluarga dari Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Provinsi DKI Jakarta.

Saat beraksi, mereka mengajak tetangganya AW (34).

Ia berasal dari Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Prov. DKI Jakarta.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda NTB Kombes Pol Hari Brata membenarkan kasus ini.

Ia mengatakan, para pelaku beraksi saat World Superbike Championship (WorldSBK).

”Masing-masing dari mereka mempunyai peran yang berbeda-beda,” kata Hari Brata, Kamis (25/11/2021).

 
Ada yang sebagai eksekutor, ada yang jadi pengoper barang dan ada yang bertindak sebagai pengumpul barang.

”Tiga pelaku yang tertangkap merupakan satu keluarga yakni ibu, bapak, dan anak,” bebernya.

Satu tersangka merupakan tetangganya.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved