Berita Tulungagung
Incar Warkop yang Tutup, Maling di Tulungagung Curi Tabung Elpiji Hingga Rokok Beserta Koreknya
Sasarannya adalah sebuah warung kopi yang ada di tempat wisata alam ini. Kasus pencurian ini terjadi pada Jumat (27/1/2023) silam, saat pagi buta
Penulis: David Yohanes | Editor: Aqwamit Torik
Polisi akhirnya berhasil melacak keberadaan sosok yang terekam dalam CCTV itu.
Dia adalah VI yang tinggal di Jalan Diponegoro, Kelurahan Karangwaru Tulungagung.
Berbekal bukti awal yang sudah didapat, VI berhasil ditangkap di rumahnya pada Senin (27/2/2023) sekitar pukul jam 18.00 WIB.
“Saat itu VI kami bawa ke Polsek Kalangbret untuk proses penyidikan. VI akhirnya kami tetapkan sebagai tersangka,” tutur Anshori.
Dari penyidikan terungkap, VI juga melakukan pencurian di sebuah warung kopi di Desa Balerejo, Kecamatan Kauman pada Minggu (29/1/2023).
VI membawa kabur tabung gas elpiji 3 kg milik Ny Sri (52), pemilik warkop.
Kini penyidik masih mendalami kasus ini, untuk mengungkap lokasi lain yang mungkin belum diakui tersangka.
Polisi juga menyita sepeda motor Suzuki Satria warna hitam AG 6494 RZ yang dipakai untuk mengangkut hasil curian.
“Tersangka kami jerat dengan pasal 363 KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan. Ancamannya penjara paling lama 7 tahun,” pungkas Anshori.
| Sedang Bekerja di Kolam Ikan Milik Bapaknya, Remaja Tulungagung Tewas Tersengat Listrik |
|
|---|
| Konvoi Pesilat di Tulungagung Berujung Tragedi, Seorang Ibu Meninggal Dunia |
|
|---|
| Sosok Mbak Suci, TKW Asal Tulungagung yang Berani Kritik Pedas ke Camat Pakel: Tukang Mangku Purel |
|
|---|
| Ada Keracunan Massal Karena Makanan Posyandu, Camat Sumbergempol Tulungagung Buka Suara: Evaluasi |
|
|---|
| Respon Terbaru Pemkab Tulungagung soal 13 Pulau yang Dipermasalahkan Trenggalek: Sudah Diputuskan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/ilustrasi-pencurian-maling-bobol-rumah-curi-jendela.jpg)