Berita Gresik

Penjahat Kambuhan Curi Motor Demi Biaya Pulang Kampung, Lihat ada Kesempatan Kunci di Motor

Residivis kasus pencurian handphone di Kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean tahun 2022. Pelaku ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Sangkapura saat itu. 

Penulis: Willy Abraham | Editor: Aqwamit Torik
ISTIMEWA/TRIBUNMADURA.COM
Ilustrasi pencurian motor - Penjahat kambuhan beraksi di Gresik, gasak motor demi biaya pulang kampung 

TRIBUNMADURA.COM, GRESIK - Jefri maling motor asal Pulau Bawean Gresik ini ternyata baru keluar dari penjara.

Pria berusia 27 tahun asal Tambak, Pulau Bawean Gresik ini gagal menggondol Honda Scoopy di Jalan Hos Cokroaminoto.

Pelaku, merupakan residivis kasus pencurian handphone di Kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean tahun 2022. Pelaku ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Sangkapura saat itu. 

Setelah bebas, Jefri langsung melakukan pencurian sepeda motor ini.

Baca juga: Nasib Maling Kembalikan Tiga Ponsel Curian ke Korban, Kirim Via Ojol dan Sertakan Surat: Ngapuntene

Artikel menarik lainnya di GoogleNews TribunMadura.com

“Pelaku keluar dari penjara Rutan Gresik dua minggu lalu," kata Kapolsek Gresik Kota AKP Rachmat Triyanto, Kamis (18/5/2023). 

Pihaknya saat ini masih terus penyelidikan kepada pelaku. Pasalnya pelaku beberapa kali keluar masuk penjara atas kasus pencurian. 

“Tidak hanya di Gresik Kota dan Bawean. Kami lakukan penyelidikan dahulu,” ujarnya. 

Diketahui Jefri nekat mencuri sepeda motor di Jalan Hos Cokrominoto, Kelurahan Bedilan, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik pada Rabu (17/5/2023) pukul 15.00 Wib.

Saat itu pelaku berjalan kaki di kawasan Heritage Bandar Grissee.

Setiba di lokasi kejadian, ia melihat sepeda motor Honda Scoopy dengan nopol W 5410 DR yang diparkir di halaman rumah.

Kunci sepeda motornya masih terpasang. Korban langsung menggasak sepeda motor warna merah keluaran tahun 2015 itu.

 Rencananya, motor curian tersebut akan dijual lalu uangnya digunakan sebagai biaya pulang ke Bawean.

Namun, rencana tersebut gagal total. Jefri saat menggondol sepeda motor kurang dari 200 meter ditangkap oleh petugas di Mapolsek Gresik Kota setelah menjadi bulan-bulanan warga.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved