Pemilu 2024
Anggota KPPS di Sumenep Ini Alami Sakit seusai Bertugas, Meninggal Dunia di RSUD dr H Moh Anwar
Prayoga Febrian Perdana Putra, salah satu anggota KPPS di TPS 12 Desa Batang-batang Daya, Kecamatan Batang-batang Kabupaten Sumenep Madura
Penulis: Ahmad Faisol | Editor: Januar
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Ali Hafidz Syahbana
TRIBUNMADURA.COM, SUMENEP - Prayoga Febrian Perdana Putra, salah satu anggota KPPS di TPS 12 Desa Batang-batang Daya, Kecamatan Batang-batang Kabupaten Sumenep Madura ini meninggal dunia di RSUD dr H Moh Anwar Sumenep karena mengalami sakit usai bertugas pada 14 Februari 2024.
Panitia penyelenggara Pemilu 2024 ini dikabarkan meninggal hari Selasa (20/2/2024) dini hari setelah menjalani perawatan di rumah sakit milik pemkab Sumenep.
Komisioner KPU Sumenep Deki Prasetya Utama membenarkan kabar terswbut, bahwa Prayoga Febrian Perdana Putra salah satu KPPS di Batang-batang Daya meninggal karena sakit.
"Informasi yang kami terima subuh tadi, anggota KPPS itu meninggal dini hari tadi karena sakit dan sempat dirawat di rumah sakit," tutur Deki Prasetya Utama pada TribunMadura.com saat ditemui di kantornya.
Berdasarkan laporan yang diterima lanjutnya, almarhum mulai droup dan mengeluhkan sakit pada tanggal 15 Februari 2024 setelah menyelesaikan tugas - tugasnya sebagai KPPS.
"Keluhannya sakit perut, demam. Karena sakitnya tidak kunjung reda, bahkan alami sesak nafas. Maka langsung dibawa ke RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep, ternyata dini hari tadi sudah meninggal," katanya.
Baca juga: Reaksi Polda Jatim soal Ledakan Bom Bondet di Rumah KPPS Pamekasan, Terungkap Jenis Bomnya
Menuritnya, Ketua KPU Sumenep beserta sejumlah komisioner mendatangi rumah almarhum untuk menyampaikan rasa bela sungkawa sedalam-dalamnya.
Ia memastikan, bahwa alm Prayoga meninggal dunia dalam masa tugas sebagai KPPS.
"Sesuai aturan, akan mendapatkan uang santunan. Kepada PPS kami minta membuat berita acara kronologis kejadiannya. Kami akan memberikan santunan atau uang duka atas meninggalnya anggota KPPS ini," katanya.
Terpisah, Humas RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep dr. Asad Zainuddin membenarkan bahwa alm Prayoga mendapatkan perawatan medis.
Hasil informasi dari tim IGD RSUD dr. H. Moh. Anwar lanjutnya, pasien tersebut dibawa ke- UGD sekitar pukul 18.16 pada hari Senin (19/2/2024) dengan kondisi pasien sesak.
"Pasien dilakukan penata laksanaan di IGD dan pemantauan di HCU dan tanggal 20 Februari 2024 jam 00.50 WIB pasien meninggal dunia," kata dr. Asad Zainuddin.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com
Jalankan Putusan MK, KPU Hitung Ulang Suara Pileg 2024 di Ratusan TPS, Ada Madura Juga |
![]() |
---|
Nasib Calon Anggota DPD yang Dulu Viral Kondang Kusumaning Ayu, Terbukti Melanggar, Batal Lolos? |
![]() |
---|
Pengamat Sebut Sejumlah Tokoh dari Jatim Berpotensi Masuk Kabinet, Ada Kakak Cak Imin Juga |
![]() |
---|
Prabowo-Gibran Ditetapkan Sebagai Presiden-Wapres Terpilih, Gus Fawait: Wujudkan Indonesia Maju |
![]() |
---|
Besok KPU Pamekasan Buka Pendaftaran Calon Anggota PPK, Simak Caranya di Sini! |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.