Virus Corona di Jatim
Pemprov Jatim Semprot Disinfektan untuk Driver Ojol, Gubernur Khofifah: Merata di 5 Bakorwil
Pemprov Jatim Semprot Cairan Disinfektan untuk Driver Ojek Online, Khofifah: Merata di 5 Bakorwil
Penulis: Sofyan Candra Arif Sakti | Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (Corona Virus) Provinsi Jawa Timur melakukan penyemprotan cairan disinfektan kepada Driver Ojek Online (Ojol) untuk mengantisipasi penularan Covid-19.
Penyemprotan disinfektan dilakukan di depan Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya hari ini, Minggu (22/3/2020).
• Pendaftaran Relawan Penanganan Covid-19 Resmi Dibuka, Mahasiswa Tingkat Akhir Boleh Mendaftar
• BREAKING NEWS Virus Corona Mewabah, Ujian Nasional SMA di Jatim Ditunda hingga 6 April-9 April 2020
• Dinas Komunikasi dan Informatika Sebut Kabar Penutupan Sejumlah Pasar di Kabupaten Bangkalan Hoaks

Lalu di depan Kantor Gubernur Jawa Timur, Jalan Pahlawan, Surabaya, dan di depan Kantor Dishub Jatim, Jalan Ahmad Yani, Surabaya.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengatakan penyemprotan disinfektan untuk kendaraan transportasi roda dua sudah dilakukan sejak tiga hari yang lalu.
Sedangkan untuk fasilitas umum dan fasilitas sosial sudah efektif dilakukan sejak hari Senin (16/3/2020) yang lalu.
"Kita menyisir masjid, pesantren, gereja kemudian tempat-tempat fasilitas umum dan fasilitas sosial," ucap Khofifah saat ditemui disela-sela penyemprotan disinfektan di depan Gedung Negara Grahadi.
Selain itu, penyemprotan juga dilakukan di tempat transportasi umum serta 26 terminal tipe B yang berada di bawah koordinasi Pemprov Jatim.
• Klorokuin Bukan Obat untuk Cegah Corona, Tapi Obat Keras untuk Peyembuhan, Begini Efek Sampingnya
• Pengantin Pria Asyik Joget dengan Biduan, Mempelai Wanita Tak Tahan hingga Perlihatkan Reaksi Ini
• Donald Trump Kirim Surat ke Kim Jong Un, Tawarkan Bantuan ke Korea Utara Kalahkan Virus Corona
"Agar merata, hal yang sama (penyemprotan desinfektan) akan dilaksanakan lima Bakorwil di seluruh Jawa Timur terutama untuk fasilitas umum dan fasilitas sosial," lanjut Khofifah.
Sementara itu, driver ojol Dini mengapresiasi penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh Pemprov Jatim.
"Harapannya ke depan penyemprotan ini terus dilakukan karena kita kan bertemu langsung dengan customer, agak was-was juga," ucap Dini.
Adanya wabah Virus Corona ini diakui Dini membuat orderan ojek online menjadi semakin sepi karena masyarakat takut keluar rumah untuk menghindari penularan Covid-19.
Pemprov Jatim
semprot
cairan
disinfektan
driver ojol
Gubernur Jawa Timur
Khofifah Indar Parawansa
TribunMadura.com
Running News
virus corona
Covid-19
Update Corona di Jatim, Kasus Covid di Jatim Bertambah 458 Kasus, Penambahan Terbanyak di Sidoarjo |
![]() |
---|
Update Corona di Jatim - Angka Kesembuhan Covid di Jatim Terus Meningkat, Simak Rinciannya |
![]() |
---|
Pembukaan Sekolah dan Sekolah Tatap Muka Diwacanakan, Satgas Covid-19 Jatim: Harus Hijau Dulu |
![]() |
---|
UPDATE Corona di Jatim, Tren Sempat Menurun, Kini Kasus Positif Kembali Mengalami Kenaikan |
![]() |
---|
Taman Nasional Bromo Tengger Semeru Perpanjang Waktu Penutupan karena Virus Corona |
![]() |
---|