Cara Membuat Air Rebusan Daun Sambiloto untuk Meringankan Flu, Racikan Berkhasiat
Tanaman herbal daun sambiloto dipercaya bisa meringankan flu. Meski begitu, cita rasa daun sambiloto terasa pahit.
TRIBUNMADURA.COM - Simak cara membuat air rebusan daun sambiloto untuk meredakan gejala flu.
Tanaman herbal daun sambiloto dipercaya bisa meringankan flu.
Meski begitu, cita rasa daun sambiloto terasa pahit.
Tapi sambiloto disebut cukup berkhasiat.
Racikan daun sambiloto akan menghasilkan rasa pahit, namun berkhasiat.
Prof Dr drh Umi Cahyaningsih, MS, Guru Besar Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) IPB University menanam tanaman obat dan alah satu tanaman obat yang ditanam di halaman rumahnya adalah sambiloto (Andrographis paniculata).
Sambiloto sering disebut sebagai “King of Bitters” karena tanaman ini rasanya pahit.
Baca juga: Tanaman Daun Sambiloto Miliki Banyak Manfaat, Obat Antimalaria, Cegah Virus Corona dan Redakan Panas
Baca juga: Daun Sambiloto Bisa Jadi Obat Diabetes Alami, Simak Resep dan Khasiat Lainnya
Di beberapa negara Asia, daun, batang, bunga, dan akarnya dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Sambiloto diyakini bisa digunakan sebagai anti kanker, anti bakteri dan anti virus.
“Sambiloto juga bisa digunakan untuk mencegah flu. Sambiloto juga digunakan pada saat terjadi pandemi Flu Spanyol pada tahun 1918,” ujarnya dikutip Tribun dari laman resmi IPB.
Menurutnya, jika merasa akan terkena flu, minum rebusan daun sambiloto tetapi jumlahnya tidak boleh terlalu banyak.
Cukup gunakan 5-10 gram atau 5-10 lembar daun saja.
Sambiloto bisa digunakan juga pada saat terkena sinusitis.
Sinusitis adalah radang pada bagian sinus akibat infeksi oleh mikroba.
“Manfaat sambiloto adalah sebagai anti alergi, anti mikroba terutama untuk saluran pernafasan," Katanya.
daun sambiloto
manfaat minum air rebusan daun sambiloto
Kandungan daun sambiloto
ekstrak sambiloto
sambiloto
Tribun Madura
TribunMadura.com
Pengaruh Gibran Rakabuming Datangi Deklarasi Pendukung Prabowo Subianto, ada Pengaruh ke Ganjar? |
![]() |
---|
Dua Penginapan Diduga Tempat Prostitusi Ditutup Sementara, Warga Gelar Istighosah untuk Aksi Damai |
![]() |
---|
Pria di Sampang ini Curi Motor Tetangganya di Halaman Rumah, Beraksi saat Korban Pergi ke Masjid |
![]() |
---|
Pep Guardiola Tak Membantah Jika Tegang Jelang Manchester City Raih Gelar Juara Liga Inggris |
![]() |
---|
AS Roma Bakal Sediakan Dua Pemain Bintang Demi Jose Mourinho, Pagari The Special One dari PSG |
![]() |
---|