Berita Gresik
Soleh Lega Bisa Balik ke Jakarta Gratis dari Program Mudik Balik Lebaran
Kemudian Ifa asal Semarang mudik ke Gresik untuk mengunjungi keluarga besarnya. Hari ini, wanita berusia berusia 20 tahun
Penulis: Willy Abraham | Editor: Samsul Arifin
TRIBUNMADURA.COM, GRESIK - Sebanyak empat bus balik mudik gratis berangkat tujuan Semarang dan Jakarta. Soleh berusia 43 tahun asal desa Duduksampeyan lega bisa balik ke Jakarta.
Dia bersama keluarga sempat kesulitan mencari tiket kembali ke Jakarta beberapa waktu lalu.
"Alhamdulilah sudah memberikan fasilitas angkutan balik mudik gratis, tentunya ini sangat membantu biaya dan kelancaran sampai tujuan," ujarnya, Jumat (28/4/2023).
Kemudian Ifa asal Semarang mudik ke Gresik untuk mengunjungi keluarga besarnya. Hari ini, wanita berusia berusia 20 tahun tersebut bisa kembali ke Semarang.
"Dapat bus gratis, bisa pulang ke Semarang," kata dia.
Baca juga: Polres Pamekasan Sediakan 4 Bus Gratis untuk 120 Warga Balik Mudik ke Jakarta
Sebagai informasi, bus gratis yang disediakan diperuntukkan bagi warga yang hendak balik mudik dengan tujuan Semarang dan Jakarta.
Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom, mengatakan program Balik Mudik Gratis diinisiasi oleh Polda Jatim dan jajarannya. Balik gratis salah satu rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023.
“Operasi Ketupat Semeru 2023 ini adalah operasi kemanusiaan yang mana kami berupaya memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat pada masa lebaran Idul Fitri 1444 H/2023,” ujarnya.
Borong 9 Kategori Sekaligus, PT Smelting Raih Predikat Best of The Best di Ajang ENSIA 2025 |
![]() |
---|
Tampang Pelaku Penusukan di SPBU Bunder, Bakal Meratapi Nasib di Penjara |
![]() |
---|
Lawan Rokok Ilegal, Bea Cukai Gresik Musnahkan Jutaan Rokok dan 836 Liter MME Ilegal Rp 7,5 Miliar |
![]() |
---|
Kisah Asmara Terlarang Sesama Jenis di Gresik, Korban dan Pelaku Ternyata Sudah Kenal 1 Tahun |
![]() |
---|
Hilang Kontak dari Pelabuhan Bawean Gresik, KLM Ayta CK2 Kini Sudah DitemukanTerapung di Laut |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.