Berita Terkini Pamekasan
Sosok AKBP Hendra Eko Triyulianto, Kapolres Pamekasan Eks Anak Buah Sambo Bertekad Berantas Maling
Kapolres Pamekasan, AKBP Hendra Eko Triyulianto menunjukkan keseriusannya memberantas maling motor yang beroperasi melakukan pencurian di wilayahnya
Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Taufiq Rochman
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian
TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Kapolres Pamekasan, AKBP Hendra Eko Triyulianto menunjukkan keseriusannya memberantas maling motor di wilayah hukumnya.
Bukti keseriusan Kapolres yang baru menjabat belum genap sebulan itu dengan cara memberikan tindakan tegas dan terukur seperti melakukan penembakan di bagian betis terhadap tiga maling motor yang sebelumnya tertangkap mencuri di wilayah Pamekasan.
Penembakan yang dilakukan terhadap tiga maling motor itu dilakukan oleh anggotanya saat hendak menangkap para komplotan para pencuri motor tersebut di lokasi berbeda.
Saat hendak ditangkap, ketiga maling motor itu melawan petugas.
Atas dasar perlawanan itu, anggota Polres Pamekasan memberikan tindakan tegas dan terukur dengan menembak bagian betis para pencuri motor tersebut.
AKBP Hendra Eko Triyulianto berjanji akan menindak tegas berbagai macam pelaku tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Pamekasan.
Dia mengaku iba dan kasihan dengan para korban pemilik kendaraan bermotor yang dicuri para maling rerata para pekerja di pasar.
Apalagi, motor milik korban yang dicuri para pelaku tersebut masih nyicil dengan cara kredit, dan ada yang belum lunas.
"Saya akan tindak tegas, karena kasihan para pemiliknya rerata masih nyicil kredit motornya, lalu dicuri," kata AKBP Hendra Eko Triyulianto, Selasa (11/2/2025).
Kapolres yang mengaku bekas anak buah Ferdy Sambo itu memperingati para pencuri motor dari luar daerah Pamekasan agar jangan coba-coba melakukan tindak kejahatan di wilayah hukum Polres Pamekasan.
Dia berjanji akan menindak tegas dan terukur terhadap para pelaku kejahatan yang beroperasi di wilayah Pamekasan sebagai efek jera.
Tak hanya itu, Kapolres asal Kabupaten Bangkalan itu juga meminta bantuan informasi kepada masyarakat mengenai tempat pegadaian motor yang berada di lingkungan kampung atau rumah-rumah warga yang dicurigai sebagai penadah agar segera melaporkan ke Polres Pamekasan.
"Tolong laporkan ke saya dengan cara WhatsApp. Setiap pelaku kejahatan, terutama para pencuri motor pasti ada tempat pegadaian."
"Apabila menemukan tempat pegadaian di rumah-rumah warga tolong hubungi saya," pintanya.
Ikuti berita seputar Pamekasan
Fakta Jasad Pria Tersangkut Tali Jangkar di Pamekasan: Ditemukan Nelayan, Bukan Warga Desa Setempat |
![]() |
---|
Disdikbud Pamekasan Usulkan Musik Daul Jadi Warisan Budaya Tak Benda Nasional 2025 |
![]() |
---|
62 Persen Tembakau Petani Pamekasan Diserap Perusahaan Rokok Nasional di 2025 |
![]() |
---|
Penanaman Jagung Serentak di Pamekasan, Polri Siap Kawal Program Swasembada Pangan |
![]() |
---|
Kebakaran SDN Potoan Daya 2 Pamekasan Diduga Akibat Korsleting Listrik, Kerugian Ditafsir Rp300 Juta |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.