Rumah Politik Jatim
Rais Am Thoriqoh Syathoriyah Indonesia Jamin Tiga Juta Suara Jamaahnya di Jatim Dukung Prabowo-Sandi
KH M Sofyan selaku Rais Am Thoriqoh Syathoriyah Indonesia mengatakan, dirinya berani menjamin tiga juta suara massa dari jamiyahnya di Jatim untuk men
Penulis: Luhur Pambudi | Editor: Aqwamit Torik
TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA- KH M Sofyan selaku Rais Am Thoriqoh Syathoriyah Indonesia mengatakan, dirinya berani menjamin tiga juta suara massa dari jamiyahnya di Jatim untuk mendukung Paslon Pilpres nomor 02 Prabowo-Sandi.
"Saya selaku Rais Am Thoriqoh Syathoriyah Indonesia sepakat mendukung Prabowo," katanya usai acara deklarasi dukungan di dalam ponpesnya di Jalan Bogorami I No 19 Surabaya, Selasa (19/2/2019).
Pengasuh Ponpes Majelis Ta'lim Kyai Tambak Deres, Jalan Bogorami, Surabaya itu bukan hanya menjamin kekuatan penuh dukungan di Jawa Timur saja.
• Kemudikan Sepeda Motor, Pelajar MTs di Sidoarjo Tewas Seketika Ditabrak Truk
• Masalah Sosial di Jawa Timur Masih Perlu Diatasi, Gubernur Jatim Khofifah Minta PKK Ikut Membantu
• Berkas Dilimpahkan, Kasus Dugaan Gus Nur Menghina NU dan Banser di Sosial Media Segera Disidangkan
Namun, ia juga berani menjamin dukungan suara hingga ke wilayah Jawa Barat.
Ia memperkirakan, total suara jamiyahnya se-pulau Jawa dari Jawa Timur hingga Jawa Barat sekitar tujuh juta suara.
Ia berharap, bila Prabowo memenangkan Pilpres 2019, agar menepati semua janji-janjinya.
"Harapan saya cuma itu saja sih," tandasnya. (Luhur Pambudi)
