Antisipasi Virus Corona di Madura

Cegah Virus Corona, Polres Pamekasan Lakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh Bagi Pengunjung dan Anggota

Cegah Virus Corona, Polres Pamekasan Lakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh Bagi Pengunjung dan Anggota

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM/KUSWANTO FERDIAN
Personel Propam Polres Pamekasan, Madura saat melakukan pengecekan suhu tubuh dengan body thermal scanner di pintu masuk Kantor Reskrim, Kamis (19/3/2020). 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Kepolisian Resort (Polres) Pamekasan, Madura memasang body thermal scanner di pintu masuk Mapolres setempat, Kamis (19/3/2020).

Dengan adanya alat ini, pengunjung baik personel Polres Pamekasan yang hendak masuk ke Mapolres dicek suhu tubuhnya oleh Tim Propam dan petugas yang berwenang.

Pemeriksaan ini dilakukan guna mencegah penularan virus corona (Covid-19) di lingkungan Mapolres setempat.

Beberapa area yang dipasang body thermal scanner di rumah sakit tersebut di antaranya di pintu masuk ruangan Kapolres, pintu utama Mapolres Pamekasan, pintu masuk Kantor Reskrim dan di area fungsi pelayanan.

Selain body thermal scanner, di Polres Pamekasan juga disediakan hand sanitizer di beberapa titik Mapolres.

Pemasangan alat scanner suhu tubuh ini tidak hanya dilakukan di Mapolres saja.

Melainkan juga diberlakukan serentak di jajaran Polsek.

Selain body thermal scanner, Polres Pamekasan juga memasang hand sanitizer di lebih dari 30 titik, dan penyediaan alat pelindung diri lengkap bagi petugas di beberapa titik pelayanan yang bersinggungan langsung dengan pengunjung.

Selain itu juga, Polres Pamekasan menyediakan wastafel dengan air yang mengalir.

Pantauan TribunMadura.com, pengunjung dan petugas sebelum masuk ke Polres Pamekasan diperiksa terlebih dahulu satu per satu suhu tubuhnya.

Para petugas Propam Polres Pamekasan yang memeriksa juga tampak memakai masker.

Kapolres Pamekasan, AKBP Djoko Lestari, melalui Kasubbaghumas Polres Pamekasan AKP Nining Dyah mengatakan, kegiatan cek suhu badan ini dilakukan untuk mengantisipasi dini dalam menangkal penyebaran virus corona yang akhir-akhir ini kembali jadi sorotan dan kekhawatiran masyarakat.

“Hand sanitizer kami juga sediakan di semua sudut ruangan Mapolres Pamekasan serta seluruh jajaran Polsek agar masyarakat teredukasi pola hidup bersih dan sehat," katanya kepada TribunMadura.com.

Selain itu, AKP Nining Dyah juga mengungkapkan, beberapa hari sebelumnya pihaknya juga sudah melakukan aksi bersih-bersih dengan cara menyemprotkan cairan disinfektan di sejumlah fasilitas umum dan pusat keramaian.

"Dalam pencegahan virus corona ini, kami juga sudah melakukan kampanye hidup bersih di sejumlah kalangan masyarakat sebagai wujud kepedulian jajaran Polres Pamekasan terhadap kesehatan masyarakat setempat," pungkasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved