Virus Corona di Pasuruan
Lima Warga Kabupaten-Kota Pasuruan Dinyatakan Positif Covid-19, 3 Pasien Sebelumnya Berstatus PDP
Lima orang di Kabupaten Pasuruan dan Kota Pasuruan dinyatakan positif virus corona atau Covid-19.
TRIBUNMADURA.COM, PASURUAN - Lima orang di Kabupaten Pasuruan dan Kota Pasuruan dinyatakan positif virus corona atau Covid-19.
Dua di antaranya berdomisili di wilayah Kota Pasuruan, dan tiga sisanya berdomisili di wilayah Kabupaten Pasuruan.
Satgas (Satuan Tugas) Percepatan Penanganan Covid-19 di Kabupaten Pasuruan mengkonfirmasi dan membenarkan ada tiga orang yang sebelumnya berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan sekarang positif Covid-19.
Ketua Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Irsyad Yusuf mengatakan, ketiga PDP tersebut dinyatakan Positif Corona berdasarkan hasil swab yang telah diumumkan oleh Pemerintah Pusat melalui Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Jumat (10/04/2020) sore.
• Pendaftaran Kartu Pra Kerja Dibuka Hari Ini, Pemprov Jatim Usulkan Lebih dari 60 Ribu Nama
• Dana Desa Dijadikan BLT untuk Tangani Covid-19, Wagub Emil Minta Masyarakat Desa Diutamakan
• PVMBG: Suara Dentuman Dini Hari Ini Bukan Berasal dari Erupsi Gunung Anak Krakatau

Setelah diumumkan, Pemprov Jatim menindaklanjuti dengan mengirim surat kepada Pemkab Pasuruan agar menindaklanjuti dengan melakukan berbagai macam langkah kebijakan.
Irsyad Yusuf meminta masyarakat Kabupaten Pasuruan tidak panik, dan takut berlebihan.
Irsyad Yusuf juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berpikir positif karena Covid-19 bisa dikalahkan dengan mengikuti seluruh anjuran dari Pemerintah.
Mulai dari menjalankan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) meliputi mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin, makan makanan sehat dan bergizi, olahraga, minum air putih delapan gelas sehari, dan istirahat yang cukup.
Pun Irsyad Yusuf meminta masyarakat untuk melaksanakan social and physical distancing serta memakai masker ketika berada di luar rumah.
Dan selalu berada di rumah kecuali untuk keperluan yang bersifat mendesak, seperti kebutuhan pangan dan obat-obatan.
Staf Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Meninggal Karena Covid-19, Aktivitas Kantor Diliburkan Sementara |
![]() |
---|
5 Warga Kecamatan Gempol Sembuh dari Covid-19, Total Ada 453 Kasus Corona di Pasuruan yang Sembuh |
![]() |
---|
Lagi, Jenazah Probable Virus Corona Covid-19 di Pasuruan Diambil Paksa, Warga Serbu Rumah Sakit |
![]() |
---|
Banyak Warga Berjubel ke Mall, Pria ini Gelar Aksi Pakai APD Lengkap, Bentang Poster Sindiran |
![]() |
---|
Istri Siri Positif Covid-19 Kabur dari Rumah Sakit, Malah Tinggal di Rumah Suami selama Sepekan |
![]() |
---|