Berita Terpopuler Madura

BERITA MADURA TERPOPULER - Pria Dibakar Hidup-Hidup hingga Update Penemuan Jenazah di Bangkalan

Berita Madura terpopuler hari ini Rabu 6 Oktober 2021 dibuka dengan kasus pembakaran seorang pria di Bangkalan.

Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA.COM/AHMAD FAISOL
Pejabat Sementara Kasi Humas Polres Bangkalan, Iptu Sucipto di hadapan barang bukti kerangka motor milik Mr X yang dibakar massa di Desa Duwe’ Butir, Kecamatan Kwanyar, Selasa (5/10/2021) 

Seorang warga dalam video berdurasi 43 detik itu menyebutkan, ‘Pembakaran maling pada hari Selasa, dibakar massa, adhek potton (ludes gosong)’.

Sigit menjelaskan, Satreskrim Polres Bangkalan dan Unitreskrim beserta Kapolsek Kwanyar, Iptu Mansyur, telah mendatangi lokasi kejadian tindakan pembunuhan yang dilakukan dengan cara dibakar.

“Informasi yang kami himpun dari beberapa saksi di sekitar lokasi, diduga yang dilakukan pembakaran oleh masyarakat adalah pelaku pencurian," katanya.

"Penangkapan terhadap korban sekitar pukul 03.00 WIB dan dilaporkan kepala desa ke polsek pada pukul 08.00 WIB,” jelasnya.

Namun, lanjut Sigit, pihaknya akan menindaklanjuti dengan melakukan pendalaman apakah betul telah terjadi pencurian di wilayah tersebut, siapa korban dari pencurian, apa yang dicuri sehingga masyarakat melakukan tindakan pembakaran terhadap Mr X.

“Sehingga kami bisa menentukan apakah betul si Mr X telah melakukan pencurian hingga masyarakat bertindak demikian. Kami juga belum mengetahui identitas Mr X, sedangkan motornya adalah Honda Beat,” pungkas Sigit. (edo/ahmad faisol)

2. Pembangunan Mega Proyek JLS Menjadi Atensi Kunker Komisi V DPR RI ke Sampang

Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) Spesifik ke Kabupaten Sampang, Madura, Senin (4/10/2021).

Setibanya di Kabupaten Sampang, para rombongan yang menggunakan bus langsung menuju Pendapa Trunojoyo Sampang untuk bertemu Bupati Sampang Slamet Junaidi.

Kunker dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI H. Syarief Abdullah Alkadrie bersama 15 Anggota Komisi V DPR lainnya dari berbagai Fraksi dalam rangka peninjauan Infrastruktur dan Transportasi di Kabupaten Sampang.

Bupati Sampang Slamet Junaidi mengatakan, bahwa kedatangan rombongan Komisi V DPR RI diharapkan membawa angin segar untuk kemajuan Sampang kedepan.

Mengingat, terdapat sejumlah program pembangunan (mega proyek) yang dinilai butuh dukungan dari pemerintah pusat.

Seperti, program Jalan Serpang yang sudah diproyeksikan sejak lama namun karena pembebasan lahan di wilayah Bangkalan belum rampung akhirnya dirubah menjadi mega proyek Jalan Lintas Selatan (JLS).

Dibangunnya JLS diharapkan bisa mengatasi Desa Disanah dan Desa Marparan di Kecamatan Sreseh yang terisolir.

Selain itu, pembangunan JLS akan membuat efisiensi jarak tempuh Kecamatan Sampang - Sreseh lebih cepat, dari yang semula 45 kilometer akan menjadi 14,3 kilometer.

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved