Berita Pamekasan

Ringankan Beban Ekonomi, Polsek Pegantenan Bagi-Bagi Sembako Gratis ke Warga Pamekasan Kurang Mampu

Kapolsek Pegantenan, AKP H Junaidi menyampaikan, pembagian sembako ini rutin dilakukan Polsek Pegantenan setiap hari Jum'at

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Samsul Arifin
Istimewa/TribunMadura.com
Suasana saat anggota Polsek Pegantenan membagikan sembako gratis ke warga kurang mampu di wilayah setempat, Jumat (3/6/2022). 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian 

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Polsek Pegantenan, Kabupaten Pamekasan, Madura membagikan sembako kepada masyarakat setempat yang kurang mampu, Jumat (3/6/2022).

Hal ini dilakukan untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Kecamatan Pegantenan.

Kapolsek Pegantenan, AKP H Junaidi menyampaikan, pembagian sembako ini rutin dilakukan Polsek Pegantenan setiap hari Jum'at.

Melalui pembagian sembako gratis ini diharapkan bisa mendapatkan berkah.

"Kegiatan ini salah satu bentuk kepedulian Polsek Pegantenan untuk membantu serta meringankan beban ekonomi masyarakat yang kurang mampu," kata AKP H Junaidi kepada TribunMadura.com.

Baca juga: Polres Pamekasan Amankan Sopir yang Angkut Penyelundupan Pupuk Bersubsidi, Begini Modus Pelaku

Kumpulan Berita Lainnya seputar Pamekasan

Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com

Selain membagikan sembako, personel Polsek Pegantenan juga mengedukasi masyarakat agar selalu menjaga harkamtibmas di lingkungannya supaya tetap aman dan kondusif. 

Menurut AKP H Junaidi, Polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, tentunya harus  selalu hadir dan bisa memberikan manfaat untuk masyarakat. 

Kata dia, salah satu upaya bentuk pengayoman kepada masyarakat  dengan memberikan santunan berupa bahan sembako.

Sehingga nantinya masyarakat bisa merasakan kehadiran Polri.

"Polri hadir dengan terobosan baksos ini, diharapkan nantinya bisa membantu meringankan beban ekonomi masyarakat. Dengan niat tulus ikhlas semoga pemberian sembako ini  bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari warga yang kurang mampu," harapnya.

  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved