Berita Viral

Gadis Curhat Uang Mahar Ditawar Calon Suami, Imbas ‘Terlalu Boros’ Siapkan Rumah Baru: Saya Bingung

Seorang gadis curhat calon suaminya menawar uang mahar. Menurutnya, sang calon terlalu boros mempersiapkan rumah yang akan ditempati bersama. 

Editor: Mardianita Olga
Freepik.com
Ilustrasi - curhatan gadis di media sosial viral. Dia bingung usai calon suaminya menawar mahar pernikahan lantaran terlalu boros mempersiapkan rumah baru. 

TRIBUNMADURA.COM - Curhatan gadis yang akan menikah ini tengah viral di media sosial.

Lewat curhatannya, dia mengaku bingung dengan sikap calon suami.

Menurut ceritanya, calon suami menawar uang mahar pernikahan.

Alasannya, dia kekurangan uang lantaran harus mempersiapkan rumah baru yang akan ditempati bersama.

Namun, gadis itu mengatakan calon suaminya hanya terlalu boros.

Lantas, seperti apa kisah gadis tersebut?

Baca juga: Pengantin Wanita Nyesal Dijodohkan Orangtua, Tak Henti Nangis saat Nikah, Pasangan Janji: Bahagiakan

Informasi berita menarik lainnya di Google News TribunMadura.com

Curhatan seorang gadis yang bingung karena calon suami 'boros'.

Berniat berumah tangga, pasangan dari Malaysia ini pun saling terbuka perihal finansia.

Mereka telah bersepakat untuk mengatur keuangan agar tetap bisa menggelar pesta namun tak terlilit utang setelah menikah.

Alhasil calon suami gadis ini pun menawarkan diri untuk mulai menyicil rumah dan isinya untuk ditempati bersama nanti.

Akan tetapi di tengah prosesnya, sang gadis merasa tunangannya ini terlalu 'boros' dalam belanja.

Bahkan karena kekurangan uang, calon suaminya itu ingin mengurangi mahar yang sudah dijanjikan.

Wanita tersebut membagikan kisahnya lewat Facebook.

Calon suami terlalu boros, uang seserahan akhirnya ditawar - ilustrasi
Calon suami terlalu boros, uang seserahan akhirnya ditawar - ilustrasi (mstar.com)

Baca juga: Nikah Dijodohkan sampai Punya 7 Cucu, Istri Curhat Tak Cinta Suami, Mamah Dedeh: Anda Kufur Nikmat

"Tunangan saya tiba-taiba kekurangan uang buat nikah karena dia sudah menghabiskan uang untuk beli rumah dan keperluannya," ujar gadis itu seperti dikutip dari mstar.com pada Jumat (22/3/2024).

"Saya sudah bilang nanti-nanti saja belanjannya tidak apa-apa.

Tapi dia mengabaikan nasihat saya dan meneruskan kebiasannya itu.

Sampai akhirnya dia merasa sudah terllau boros, lalu bilang kalau uang mahar dan mas kawin terlalu mahal," lanjutnya.

"Sedangkan tak sampai Rp40 juta loh total semuanya," pungkasnya.

Calon suami terlalu boros, uang seserahan akhirnya ditawar - ilustrasi
Calon suami terlalu boros, uang seserahan akhirnya ditawar - ilustrasi (mstar.com)

Selain itu, gadis itu mengaku kalau tunangannya malah mempermasalahkan mau buat apa uang mahar tersebut.

"Dia persoalkan saya kenapa sangat ingin mahar dan mau buat apa uangnya," curhatnya.

Karena peristiwa ini, gadis itu pun mulai merenung.

Ia merasa calon suaminya perhitungan pada dirinya.

Namun malangnya, bakal suami bukan sahaja tidak menghargai malah meminta 'diskaun' lebih banyak.

“Saya tak tahu harus bagaimana soal uang mahar.

Saya akhirnya bilang uangnya mau buat bayar pesta nikahan, seperti bayar fotografer dan make up.

Dia pun minta saya hitung ulang, seperti mau beri 'uang pas' saja untuk keperluan itu," lanjutnya.

Sebenarnya, gadis itu berniat memakai uang maharnya untuk beli emas sebagai kenang-kenangan.

Setelah itu, curhatan gadis itu pun viral.

Baca juga: Ngakunya Duda Anak Satu Ternyata Punya Anak Tujuh, Istri Curhat Rumah Tangganya Kandas: Banyak Utang

Calon suami terlalu boros, uang seserahan akhirnya ditawar - ilustrasi
Calon suami terlalu boros, uang seserahan akhirnya ditawar - ilustrasi (Freepik)

Banyak netizen yang mengomentari postingan tersebut.

Tak sedikit yang mengkritik sikap calon suami gadis tersebut.

"Parah jenis lelaki seperti ini. Kalau ada masalah malah masa bodoh.

Terbayang nanti setelah nikah, kalau rezeki tak lancar, bahkan uang mahar pun bakal diungkit-ungkit," ujar seorang netter.

"Berapa jumlah mahar yang disepakati dari awal?

Sepatutnya dia tak boleh mendebat dan bertanya untuk apa karena itu adalah hadiah," ujar yang lain.

"Kalau modelnya begini, aku sih tidak mau sehidup semati sama dia. Aku mending pergi saja," timpal yang lain.

Kisah lainnya, calon pengantin pria batal nikah gegara pinjaman online atau pinjol.

Pasalnya, satu hari sebelum menikah, calon istrinya membatalkan pernikahan tersebut secara sepihak.

Cerita pengantin pria ini viral di media sosial lantaran sang camer melabrak dirinya di sebuah jalan kecil di pedesaan.

Lebih tepatnya, peristiwa tersebut terjadi di sebuah Desa Zhengzhou, Henan, China.

Awalnya, pria bernama Li memutuskan melamar kekasihnya, Wang, dan bertemu dengan keluarga si gadis.

Baca juga: Pesta Pernikahan Hancur, Pengantin Wanita Tak Kunjung Muncul, Keluarga Malah Terima Batunya

Dia pun pergi ke rumah Wang untuk meminta izin kepada kedua orang tua kekasihnya dan mengungkapkan rasa cinta kepada Wang.

Namun, rencana pernikahan ini tak semulus perkiraan Li.

Meski disambut hangat oleh keluarga Wang, Li menerima kenyataan pahit 

Hal tak terduga itu muncul sesaat setelah Li meminta pendapat Wang atas hadiah pernikahan.

Dilansir TribunMadura.com dari Eva.vn, Minggu (15/10/2023), ibu Wang meminta Li menyiapkan pesta pernikahan senilai 380,000 yuan atau sekira 64 juta rupiah.

Menurut calon mertuanya itu, harga tersebut menjadi salah satu pembuktian cinta Li kepada putrinya.

Menghadapi permintaan uang pertunangan yang terlalu banyak, Li jatuh ke dalam kondisi merenung dan tidak berdaya.

Setelah berpikir sejenak, meskipun bingung dan frustasi, Li tetap memutuskan untuk tidak melepaskan cintanya pada Wang.

Li menerima permintaan calon mertuanya. 

Padahal, dia sendiri tidak dapat memikirkan cara lain untuk mengumpulkan uang hingga 64 juta untuk diberikan kepada ibu Wang.

Pernikahan pun disetujui, Li dan Wang lantas mendaftarkan pernikahannya ke pemerintahan setempat. Semuanya berjalan sesuai rencana.

Hanya saja, satu hari sebelum pernikahan, sebuah percakapan yang tidak disengaja mengungkapkan kebenaran.

Ternyata, uang resepsi pernikahan senilai 64 juta rupiah itu didapat Li dari pinjaman online atau pinjol.

Calon istrinya, Wang, yang tahu akan fakta itu marah dan melabrak Li.

Percakapan antara Wang dan Li memanas sampai-sampai beredar online.

Baca juga: Hari Bahagia Berubah Duka, Ibu Pengantin Wanita Meninggal di Hari Pernikahan Anaknya: Pengantin Kuat

Seorang pengantin wanita melabrak calon suaminya gegara ketahuan memakain pinjol untuk membiaya pernikahan.
Seorang pengantin wanita melabrak calon suaminya gegara ketahuan memakain pinjol untuk membiaya pernikahan. (eva.vn)

Wang pun membatalkan pernikahannya dengan Li. Pasalnya, bagi dia, kelakuan Li tak menghormati dirinya dan menghina keluarganya.

Wang juga bersikeras tak mengembalikan sepeserpun uang pernikahan.

Di sisi lain, Li mengatakan perilakunya adalah bentuk cintanya kepada Wang.

Berbagai komentar pun bermunculan. Kebanyakan membela Wang.

Pasalnya, banyak berpendapat bahwa pernikahan harus didasarkan pada keuangan yang nyata dan bahwa pinjaman akan menjadi beban berat bagi kehidupan pasangan tersebut nantinya.

Namun, terlepas dari itu semua, kisah ini mengingatkan pasangan muda bahwa saling memahami dan mengerti sangatlah penting dalam pernikahan.

Dalam kasus pasangan ini, kita perlu mempertimbangkan kembali kepercayaan dan rasa hormat satu sama lain untuk menemukan cara menyelesaikan masalah.

 

----

Artikel ini telah tayang di TribunTrends.com

Berita Madura dan berita viral lainnya.

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved