Festival di Sumenep Berakhir Ricuh
Soal Kerusuhan Festival Dewi Cemara 2023, DPRD Sumenep Kecewa dan Minta Evaluasi: Orang Pasti Takut
Kericuhan Festival Dewi Cemara Jawa Timur 2023 banyak menyayangkan dan dinilai bikin memalukan nama baik Kabupaten Sumenep
Penulis: Ali Hafidz Syahbana | Editor: Januar
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Ali Hafidz Syahbana
TRIBUNMADURA.COM, SUMENEP - Kericuhan Festival Dewi Cemara Jawa Timur 2023 banyak menyayangkan dan dinilai bikin memalukan nama baik Kabupaten Sumenep, Madura.
Wakil Ketua DPRD Sumenep, M Syukri dengan tegas meminta semua event di Kota Keris ini segera dievaluasi secara besar - besaran.
Alasannya, dengan terjadinya kerusuhan dua group musik tong-tong yakni Anging Ribut dan Gong Mania pada Jumat (3/11/2023) malam sudah mempermalukan nama baik Kabupaten Sumenep.
"Peristiwa itu bikin malu (nama baik Kabupaten Sumenep), ini harus segera dievaluasi besar-besaran," tegas M Syukri pada TribunMadura.com, Sabtu (4/11/2023).
Bahkan kata politisi DPC PPP Sumenep ini, semua event yang telah digelar dari sebelumnya itu juga belum tentu membawa harum Sumenep.
Ia juga menilai, terbilang belum berhasil menyedot wisatawan untuk berkunjung ke Sumenep yang berjuluk Kota Keris.
Baca juga: Festival Dewi Cemara Rusuh, Bupati Sumenep Bongkar Pihak yang Bikin Suasana Panas: Harus Ditindak
Malah dengan insiden memalukan itu, banyak wisatawan baik lokal maupun asing enggan untuk datang ke Sumenep.
"Untuk apa datang ke kabupaten yang kegiatan budayanya malah tawuran, orang luar itu pasti takut," terangnya.
Kepala Disbudporapar Sumenep, Moh. Iksan menyampaikan bahwa dengan digelarnya Festival Dewi Cemara itu motivasinya hanya untuk menghibur masyarakat Sumenep.
"Kita siapkan acara ini untuk menarik dan dikunjungi oleh masyarakat, ada hiburan dan seni juga pameran," katanya.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com
TribunBreakingNews
Running News
berita viral lokal
Festival Dewi Cemara
Sumenep
Tribun Madura
berita Sumenep terkini
| Budayawan Ibnu Hajar Sayangkan Pertunjukan Kesenian Fertival Dewi Cemara Berujung Ricuh di Sumenep |
|
|---|
| Festival Dewi Cemara Rusuh, Bupati Sumenep Bongkar Pihak yang Bikin Suasana Panas: Harus Ditindak |
|
|---|
| Suasana Sudah Kondusif, Cak Fauzi Pastikan Insiden Dewi Cemara Diusut Tuntas |
|
|---|
| Petugas Gabungan Gercep Redam Kericuhan Festival Dewi Cemara di Sumenep, Polisi Periksa Saksi-saksi |
|
|---|
| 1 Polisi dan 2 Warga Jadi Korban Kericuhan Festival Dewi Cemara di Sumenep: Tulangnya Retak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/Wakil-Ketua-DPRD-Sumenep-M-Syukri-bicara-soal-Festival-Dewi-Cemara.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.