Ramadan 2023
Resep Sop Buah Buat Takjil Buka Puasa Ramadan, Minuman Favorit Keluarga, Ini Bahan-bahan dan Caranya
Tribunners, resep sop buah adalah minuman buka puasa yang selalu jadi favorit seisi rumah. Simak bahan-bahan dan langkah pembuatannya.
TRIBUNMADURA.COM - Rekomendasi Menu Buka Puasa Hari Ini, kamu bisa coba membuat sop buah.
Pada artikel ini terdapat resep sop buah yang menyegarkan.
Cocok dijadikan sebagai takjil buka puasa nanti.
Tribunners, resep sop buah adalah minuman buka puasa yang selalu jadi favorit seisi rumah.
Soalnya, resep sop buah ini dibuat dengan kombinasi aneka buah yang segar banget.
Kalau resep sop buah segar ini sudah hadir di meja makan, keluarga pasti tak sabar untuk buka puasa.
Baca juga: Rekomendasi Resep Ramadan 2023, Menu Bubur Sumsum Biji Salak, Rasanya Gurih dan Manis
Bahan-bahan
Bahan:
- 250 gram semangka, dipotong bulat
- 200 gram melon, dipotong bulat
- 200 gram nanas, dipotong kotak
- 100 gram stroberi, dibelah dua
- 200 gram kelapa muda, dikeruk lebar
- 1 buah avokad, dipotong-potong
- 200 gram daging sirsak, disuwir-suwir
- 200 gram belewah, dikeruk panjang
- 100 gram rumput laut, dipotong-potong
Baca juga: Resep Puding Karamel Susu Kedelai, Takjil Buka Puasa Tinggi Protein, Bahan-bahan dan Cara Membuatnya
Bahan Sirup:
- 400 gram gula pasir
- 1.000 ml air kelapa muda
- 2 lembar daun pandan
- 1/4 sendok teh pewarna merah cabai
Bahan Pelengkap:
- 1.000 gram es serut
- 150 ml susu kental manis putih
Baca juga: Resep Hot Chocolate Ala Kafe, Cocok Disajikan untuk Menu Buka Puasa Ramadan 2023, Cek Bahan-bahannya
Langkah Pembuatan
- Sirup, rebus diatas api kecil, gula pasir, air kelapa muda, pewarna merah cabai dan daun pandan sambil diaduk sampai kental. Sisihkan.
- Tata buah-buahan dalam mangkuk. Tambahkan es serut.
- Tambahkan sirup gula dan susu kental manis putih.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com
Baca artikel terkait Ramadan 2023 lainnya
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com
Menu Buka Puasa Hari Ini
resep sop buah
TribunMadura.com
susu kental manis
Tribun Madura
takjil buka puasa
madura.tribunnews.com
Orang yang Berhak Mendapatkan Zakat Fitrah di Bulan Ramadan, ada 8 Golongan yang Menerima |
![]() |
---|
Hikmah Ramadan: Spirit Memulai Usaha Halal |
![]() |
---|
Dirut BANI Group dan Brigjend TNI Terry Tresna Purnama Silaturrahmi Sekaligus Santuni Anak Yatim |
![]() |
---|
Hikmah Ramadan: Taubat yang Diterima |
![]() |
---|
Ciri Orang yang Mendapatkan Malam Lailatul Qadar, Kebiasaannya Berubah? Simak Penjelasan Buya Yahya |
![]() |
---|