Bupati Bangkalan Tersangka KPK
Harta Kekayaan Bupati Bangkalan Abdul Latif Amin Imron, Adik Fuad Amin yang Jadi Tersangka KPK
Harta kekayaan Bupati Bangkalan, Abdul Latif Amin Imron yang kini ditetapkan oleh KPK sebagai tersangka kasus dugaan korupsi.
TRIBUNMADURA.COM - Berikut ini harta kekayaan Bupati Bangkalan, Abdul Latif Amin Imron yang ditetapkan oleh KPK sebagai tersangka kasus dugaan korupsi.
Diketahui, Bupati Bangkalan Abdul Latif Amin Imron memiliki harta kekayaan senilai Rp 9,9 miliar.
Dari jumlah harta milik Bupati Bangkalan, Abdul Latif Amin Imron itu terbagi menjadi beberapa kategori harta kekayaan.
Harta Bupati Bangkalan itu tercatat dalam laporan harta kekayaan penyelenggara negara ( LHKPN ) .
Menariknya, Bupati Bangkalan, Abdul Latif Amin Imron ini ternyata lebih tinggi jika misalnya dibandingkan dengan harta kekayaan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Berdasarkan harta kekayaan yang tercantum di situs e-lhkpn Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), harta kekayaan Listyo Sigit pada 31 Desember 2021 adalah Rp 9,26 miliar.
Baca juga: Bupati Bangkalan Tersangka KPK, Abdul Latif Amin Imron Ikuti Jejak Kakak yang Tersandung Korupsi
Informasi lengkap dan menarik lainnya Berita Madura dan Berita Bangkalan di GoogleNews TribunMadura.com
Menurut Wakil Ketua KPK Alexander Marwata, Abdul Latif terlibat dalam dugaan suap hasil asesmen lelang jabatan dan perkara lain.
“Oh, sebetulnya enggak hanya lelang jabatan,” kata Alex saat ditemui awak media di gedung Merah Putih KPK, Jumat (28/10/2022).
Menurut Alex, penyidik bisa saja menemukan kasus lain seperti pengadaan barang dan jasa (PBJ). Kasus lain yang mungkin bisa ditemukan adalah dugaan korupsi terkait penerbitan perizinan.
“Kan umumnya seperti itu ya. Dulu di (kasus) Probolinggo jual beli jabatan Plt Kades. Setelah kita dalami kan banyak,” ujar Alex.
Alex mengatakan, KPK telah mengajukan permintaan kepada Direktorat Jenderal (Ditjen) Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM untuk menerbitkan pencegahan supaya Abdul Latif tidak bisa bepergian ke luar negeri selama 6 bulan ke depan.
Jumlah harta Abdul Latif Amin Imron Menurut data yang tercantum dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negera (LHKPN) KPK yang diakses pada Jumat (28/10/2022), Abdul Latif atau kerap disapa Ra Latif mempunyai harta sebanyak Rp 9.921.437.399.
Dia tercatat mempunyai 2 bidang tanah dan bangunan di Bangkalan, Madura, Jawa Timur, dengan nilai total Rp 5.825.000.000.

Bupati Bangkalan
Abdul Latif Amin Imron
Berita Madura
Tribun Madura
TribunMadura.com
Berita Bangkalan
KPK
Fuad Amin
harta kekayaan Bupati Bangkalan
Running News
LHKPN
Kapolri
Listyo Sigit Prabowo
DPP PPP Akui Sudah Tak Lama Komunikasi dengan Abdul Latif Amin Imron, Langkah Partai Tegas |
![]() |
---|
Bupati Bangkalan Diduga Jadi Aktor Jual Beli Jabatan Kadis di 4 OPD, Wakil Ketua KPK Ungkap Dampak |
![]() |
---|
DPP PPP Bicara Kemungkinan Penonaktifan Abdul Latif Amin Imron di Struktural Partai |
![]() |
---|
Jual Beli Jabatan di Bangkalan Disebut Bukan Barang Baru, Pegiat Anti Korupsi Sebut Rahasia Umum |
![]() |
---|
Bupati Bangkalan Tersangka KPK, Ketua DPRD Jatim Prihatin Kepala Daerah Terlibat Dugaan Korupsi |
![]() |
---|