Berita Terkini Sumenep
Warga Sumenep Sambat Antre 3 Jam Lebih di Penyebrangan Pelabuhan Talango-Kalianget
Antrean panjang kendaraan roda empat di penyebrangan pelabuhan Talango-Kalianget, Kabupaten Sumenep Madura terjadi hari Senin (10/6/2024).
Penulis: Ali Hafidz Syahbana | Editor: Taufiq Rochman
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Ali Hafidz Syahbana
TRIBUNMADURA.COM, SUMENEP - Antrean panjang kendaraan roda empat di penyebrangan pelabuhan Talango-Kalianget, Kabupaten Sumenep Madura terjadi hari Senin (10/6/2024).
Antrean tersebut dirasakan oleh warga yang ingin menyebrang dari Talango ke Kalianget pukul 07.00-10.00 WIB.
"Saya menunggu antrean dari jam tujuh pagi, sekitar tiga jam lebih saya menunggu untuk bisa menyebrang ke kalianget," terang Zainal, warga Desa Kombang yang biasa menyebrang.
Bahkan lanjutnya, ia tidak melihat petugas yang mengatur dari dinas terkait (Disperkimhub) di lokasi untuk mengatur keluar masuknya kendaraan.
"Saya tidak melihat petugas dari dishub, sehingga kocar kacir kendaraan yag keluar masuk dan ini memperlambat penyebrangan juga," kesalnya.
Pantauan TribunMadura.com di sisi pelabuhan talango, antrean panjang tampak roda empat, baik mobil pribadi maupun angkutan umum sepanjang ratusan meter atau sampai ke arah timur pertigaan jalan raya ke arah wisata Asta Yusuf terjadi.
Bahkan, kapal tongkang yang beroperasi hanya satu unit yakni KM Serbaguna.
Sementara lainnya tidak tampak di dermaga penyebrangan.
Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Disperkimhub Sumenep Muhammad Tayyip tidak bisa memberikan keterangan dan meminta untuk konfirmasi langsung ke UPT Pelabuhan Kalianget.
"Ke UPT Pelabuhannya saja, disitu ada," singkatnya.
Dikonfirmasi Kepala UPT. Pelabuhan Kalianget Sumenep, Sahma belum bisa memberikan keterangan meski ditelpon melalu WhatsApp pribadinya berkali-kali.
Media ini akan terus berupaya melakukan konfirmasi.
Ikuti berita seputar Sumenep
| Baru 6 Dapur SPPG di Sumenep Lolos Sertifikasi Higienis, 12 Masih Beroperasi Tanpa SLHS |
|
|---|
| Dinkes P2KB Sumenep: Tanpa Ahli Gizi, Dapur MBG Tak Bisa Beroperasi |
|
|---|
| Perkuat Sektor Perikanan, 590 Pelaku Usaha di Sumenep Nikmati Bantuan Pemerintah |
|
|---|
| Bupati Sumenep Ancam Pecat Dokter PPPK yang Diduga Selingkuh dengan Honorer Puskesmas |
|
|---|
| Brimob Turun ke Kangean, Polres Sumenep Pastikan Pengamanan dan Komunikasi dengan Warga Kondusif |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/Penampakan-antrean-panjang-roda-empat-di-penyebrangan-pelabuhan-talango-Kalianget.jpg)